Pemerintah Desa Dolokmargu Humbahas Bersama Warga Rayakan Natal

Perayaan Natal Bersama Desa Dolokamrgu

LINTONGNIHUTA, KOMED – Perayaan Natal Perangkat Desa, Desa Dolokmargu Kecamatan Lintongnihuta, Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) bersama elemen masyarakat Dolokmargu berlangsung hikmah.

Acara yang dihadiri, Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor SE dan Wakil Bupati Dr (Can) Oloan Paniaran Nababan itu diadakan di Gereja HKBP Dolokmargu, Minggu (11/12/2022).

Natal yang baru pertama kali diadakan oleh unsur Pemerintah Desa ini mengambil Thema: Jesus Kristus do gabe Habisuhon di hita (1 Koruntus 1: 30a) dan Sub Thema: “Marhite Perayaan Natal on Pemerintah Desa, Sude Elemen masyarkat Desa Dolok Margu dohot angka ianakkon naung pinalumehon ni Debata mangolu dibagasan habisuhon na sian Tuhan i”.

Kepala Desa Dolokmargu Marganda Silaban mengatakan, perayaan Natal ini adalah wujud dari kebersamaan Pemerintah dengan masyarakat Desa Dolokmargu khususnya.

“Ini adalah perayaan Natal pertama sekali kita adakan bersama masyarakat. Kita rencanakan setiap tahun akan tetap kita adakan kegiatan ini. Dan kami ucapkan terimakasih kepada Bapak Bupati dan Wakil Bupati dan unsur pimpinan OPD yang telah menghadiri acara Natal ini. Begitu juga wakil rakyat yang hadir, kiranya Tuhan selalu menyertai kita” ujar Marganda Silaban, mantan wartawan yang ramah itu.

Dalam acara tersebut, selain dari kalangan masyarakat dan Kepala Desa beserta Perangkat Desa Dolokmargu yang ambil bagian, kalangan Lansia, Kelompok Tani, Tokoh Agama, Masyarakat, PKK, PAUD dan Pemuda juga ikut terlibat.

Nampak dalam kegiatan ini unsur OPD yang hadir dalam acara dimaksud Plt Kadis Kesehatan dr. Clara Rajagukguk Kadis Pemdidikan Drs Jonny Gultom , Kepala Dinas PUTR Mangoloi Purba, Plt. BNPB Humabahs Rommel Silaban, Camat Lintongnihuta Bontor H Silaban dan acara ini sekaligus dihibur oleh artis ternama Humbahas Dompak Sinaga. (Abet)

Penulis: Abetnego Ritonga