TOBA, MEDIASI.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Toba melalui Asisten I, Eston Sihotang menegaskan pentingnya buku kerja bagi Aparatur Sipil Negara (ASN). Hal ini disampaikan saat memimpin apel gabungan di halaman kantor Bupati Toba, Senin (26/1/2026) pagi.
Selain menjadi bukti kerja, buku kerja bagi ASN juga menjadi arsip kerja selama satu hari kerja. Hal ini disampaikan karena beberapa OPD (organisasi perangkat desa) terlihat melambat untuk memberikan dokumen kerja terkait capaian kerja yang diraih selama setahun kepemimpinan Effendi-Murphy sebagai Bupati dan Wakil Bupati Toba.
Selain itu, Dia meminta para ASN untuk turut serta memberikan edukasi kepada masyarakat, termasuk melalui media sosial. “Banyak saya lihat teman-teman hampir setiap hari posting sesuatu di media sosial. Baiknya turut diposting hal-hal yang dikerjakan, selain menjadi bahan edukasi kepada masyarakat, itu juga menjadi tempat arsip apa yang kita kerjakan,” katanya . (MS)
Baca koranmediasi.com untuk mendapatkan berita aktual, baik lokal maupun nasional. Disajikan secara tegas, lugas, dan berimbang.
