KOTA BEKASI, MEDIASI.COM – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Patriot Kota Bekasi, Pelaksana Tugas (Plt) Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto melepas sekitar 4.000 orang peserta gerak jalan santai, Sabtu (8/7/2023).
Kegiatan gerak jalan ini, selain dihadiri staf dan karyawan Perumda Tirta Patriot, juga dikuti keluarga masing-masing pegawai dan warga sekitar. Tidak mau ketinggalan, Plt Direktur Utama, Ali Imam Faryadi, Direktur Umum, Muhaimin SS, dan Direktur Teknik, Tjetjep Achmadi S juga ikut menyemarakkan kegiatan gerak jalan santai tersebut.
Start mulai dari Kantor Perumda Tirta Patriot, Jalan Perjuangan No.99 Kelurahan Margamulya, Kecamatan Bekasi Utara, mengitari Summarecon Mal Bekasi dan finish kembali ke Kantor Perumda Tirta Patriot. Kemeriahan panggung hiburan serta musik dalam kegiatan ini membuat para peserta gerak jalan santai semangat menunggu antrian doorprize.
Doorprize dan hadiah menarik yang disediakan panitia dan ditunggu-tunggu para peserta gerak jalan, diantaranya hadiah utama berangkat umroh ke tanah suci, sepeda motor, dua unit televisi, sepeda, kompor gas, kipas angin, dispenser, dan berbagai doorprize menarik lainnya.
Plt Direktur Utama Perumda Tirta Patriot Kota Bekasi, Ali Imam Faryadi mengatakan, kegiatan ini sengaja digelar agar seluruh karyawan selalu menjaga kesehatan. Menurutnya, dengan bergerak jalan santai tubuh menjadi segar dan sehat.
Ali Imam Faryadi mengatakan, perusahaan penyedia air bersih ini sebenarnya sudah berusia 17 tahun. Namun perubahan nama PDAM ke Perumda Tirta Patriot baru dua tahun. Jadi, saat ini perusahaan yang dipimpinnya sudah memasuki usia remaja 17 tahun yang menanjak dewasa.
“Karena itu Perumda Tirta Patriot mengambil posisi untuk pergaulan yang baik dan bermanfaat bagi orang banyak. Juga berusaha mau meraih mimpi besar kedepannya,” kata Ali Imam Faryadi yang akrab disapa Aweng.
Menurut Aweng, hari ulang tahun Perumda Tirta Patriot sebenarnya tanggal 30 Juni. Namun karena tanggal tersebut adalah hari libur, maka acara puncaknya pun digeser menjadi tanggal 8 Juli 2023. (Adv/Humas)

Baca koranmediasi.com untuk mendapatkan berita aktual, baik lokal maupun nasional. Disajikan secara tegas, lugas, dan berimbang.