JAKARTA, KOMED – Dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Bhayangkara, Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Mohammad Fadil Imran menghadiri kegiatan Bakti Sosial (Baksos) Religi dan menyalurkan Bantuan Sosial (Bansos) di Wihara Dharma Bakti (Konghucu) Jalan Kemenangan III No. 19 Glodok, Jakarta Barat, Senin (20/6/2022).
Usai melakukan zoom meeting, Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Mohammad Fadil Imran memberikan secara simbolis berupa beras 5 kg, sejumlah 100 paket sembako kepada perwakilan warga Wihara Dharma Bakti. (*/gar)
Baca koranmediasi.com untuk mendapatkan berita aktual, baik lokal maupun nasional. Disajikan secara tegas, lugas, dan berimbang.